Hardisk Eksternal Rusak, Karena Ini

Saya ingin menceritakan kejadian buruk yang baru saja saya alami. Bagaimana tidak shock, saat hardisk eksternal ukuran 500 gigabyte rusak begitu saja dan belum ditemukan cara memperbaikinya.

Hal ini terjadi, saat hardisk eksternal yang saya beli bulan Mei 2014 lalu dipinjam teman saya untuk memutar sebuah film yang ada didalamnya. Hal itu memang biasa terjadi. Namun yang berbeda saat itu adalah, teman saya memutar koleksi film tersebut tanpa meng-copy nya ke hardisk CPU. Beberapa jam awalnya sih semuanya lancar. Namun setelah itu, hardisk eksternal saya terdapat gangguan dalam pendeteksiannya.

Setelah saya kroscek ke teman saya, simpul permasalah mulai terlihat.
"Saat saya memutar film, tiba-tiba komputernya hang. Akhirnya komputer saya restart. Dan masih hang untuk yang kedua kali. Saya restart lagi. Saya tinggal deh."

Dan benar, ketika hardisk eksternal merek Western Digital tersebut saya tancapkan ke usb komputer manapun, hasilnya benar-benar mengagetkan. Waktu dalam mengenali 3 partisi hardisk ekternal sangat lama. Bahkan, untuk memunculkan status free space hardisk, harus menunggu lebih dari 10 menit. Pesimis deh.

Dari situ, saya belajar beberapa hal.
1. Jangan memutar/mengakses file, langsung dari hardisk eksternal.
2. Pastikan, dalam mencabut hardisk eksternal, harus di eject terlebih dahulu.
3. Lakukan backup rutin ke media lain, sebagai langkah antisipasi jika hardisk eksternal Anda alami gangguan.

Bagaimana lagi, kondisi tersebut membuat saya shock selama dua hari. Namun saya masih berasumsi bahwa ada beberapa langkah yang harus dilakukan sebelum memvonis bahwa hardisk saya benar-benar rusak.
SHARE

Milan Tomic

Hi. I’m Designer of Blog Magic. I’m CEO/Founder of ThemeXpose. I’m Creative Art Director, Web Designer, UI/UX Designer, Interaction Designer, Industrial Designer, Web Developer, Business Enthusiast, StartUp Enthusiast, Speaker, Writer and Photographer. Inspired to make things looks better.

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment